Drama seputar Kasus Video Porno Ariel 'NOAH', Luna Maya, dan Cut Tari

Lidya Hidayati, Jurnalis
Jum'at 03 Agustus 2018 18:02 WIB
Luna Maya, Ariel 'NOAH', dan Cut Tari (Foto: Okezone)
Share :

JAKARTA - Kasus video porno yang melibatkan Ariel 'NOAH', Luna Maya, dan Cut Tari kembali naik ke permukaan. Lembaga Pengawasan dan Pengawalan Penegakan Hukum Indonesia (LP3HI) baru-baru ini meminta pihak berwajib menghentikan penyelidikan terhadap Luna dan Tari serta membersihkan nama kedua artis.

Baca Juga: Sedah Mirah Nasution, Nama Anak Kahiyang Ayu & Bobby

Meski sudah hampir satu dekade berlalu, tapi status Luna dan Tari dalam kasus video porno ini masih tersangka. Karena itu, LP3HI mendorong praperadilan ini.

Banyak hal dialami oleh Ariel, Luna, maupun Tari karena tersebarnya video porno mereka. Khusus untuk Tari, artis 40 tahun itu bahkan harus merelakan rumah tangganya hancur akibat video pornonya dengan sang musisi.

Pada awal mencuatnya kasus ini delapan tahun silam, Tari bersikeras membantah bahwa ia adalah sosok wanita dalam video tersebut. Suami dan keluarga Tari juga mendukung pernyataan artis berdarah Aceh ini.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya