JAKARTA - Diam-diam aktor kenamaan Kevin Julio sempat mengalami masalah pada kedua matanya. Ya, aktor 24 tahun ini mengakui bahwa kedua matanya minus yang kemudian berimbas pada kegiatanya sehari-hari.
Menariknya lagi, imbas dari penglihatannya yang bermasalah, Kevin Julio sempat dicap sombong. Kejadian itu bermula saat dirinya tengah berjalan-jalan di mall kemudian disapa oleh temannya. Namun sayangnya dalam jarak yang cukup jauh Kevin menyebut tak bisa melihat secara jelas dimana pada akhirnya tak digubrishnya.
Baca Juga: Bermasalah dengan Mata, Kevin Julio Ambil Tindakan Lasik Mata
Bahkan ia menambahkan harus mendekati orang tersebut secara dekat barulah ia dapat melihat. Tak hanya itu rasa stress juga melanda Kevin akibat masalahnya pada mata.