JAKARTA - Sebagai salah satu selebriti yang terkenal, tentu banyak yang penasaran dengan apa saja isi dari tas seorang Nagita Slavina. Melalui video yang diunggah di Youtube, ia memberitahu apa saja barang-barang yang berada dalam tasnya.
Baca Juga: Roy Kiyoshi Prediksi Bencana Alam di 2018, Warganet: Peramal 100 Kebohongan
“Hai selamat pagi, hari ini aku mau siap-siap syuting. Tapi katanya enggak usah mandi dulu, malah disuruh bikin video dulu. Kalau kemarin kan sudah tas sehari-hari aku yang dipakai jalan-jalan,” ujar Nagita di awal videonya.
“Nah karena sekarang aku malas pakai tas yang besar, selalu pakai tas kecil. Kalau aku kalau mau syuting selalu bawa tas yang gede buat ditaruh di mobil. Isinya mau lihat? Boleh deh,” lanjutnya sembari membuka tas.
Barang pertama yang dikeluarkan wanita yang kerap disapa Gigi ini adalah roll rambut. Ia menjelaskan bahwa dirinya selalu menggunakan roll tersebut di dalam mobil ketika dalam perjalanan.
“Yang pertama isinya roll-roll rambut aku. Biasanya ngeroll di rumah, terus bukanya di mobil. Terus dari perjalanan satu ke perjalanan berikutnya, biasanya aku ngeroll rambut lagi supaya tahan lama dan bagus terus,” terang Gigi.