Sering Dibully, Lucinta Luna Sandingkan Diri dengan Taylor Swift

Rena Pangesti, Jurnalis
Rabu 23 Mei 2018 13:43 WIB
Lucinta Luna. (Foto: Instagram/@lucintaluna)
Share :

JAKARTA – Apa persamaan Lucinta Luna dengan penyanyi Hollywood sekelas Taylor Swift? Pedangdut kontroversial itu mengklaim, dirinya dan pelantun Gorgeous tersebut sama-sama kerap menerima cibiran dan kritik publik.

Hal itu diungkapkannya, dalam unggahan Instagram Story, pada 22 Mei 2018. Dalam unggahan itu, Lucinta menggambarkan dirinya serupa Taylor Swift yang tidak pernah mencari musuh, tetapi kerap diperlakukan tak adil oleh publik.

Baca juga: Jatuh di Panggung, Jenita Janet Kecam Netizen yang Mendoakan Dirinya Mati

“Kenapa sih Lucinta Luna atau Taylor Swift memiliki banyak musuh? Padahal si Lucinta ini tidak pernah iri, dengki, apalagi melukai kalian (netizen),” tulisnya.

Dia menambahkan, makian publik yang kerap diarahkan kepadanya malah menjadi ‘ladang penghasilan’ bagi akun–akun gosip yang bertebaran di media sosial.

“Kenyataannya, kalian pembuat akun penebar kebencian mendapatkan banyak uang dari hasil fitnah dan hinaan kepada saya,” ujarnya.

Dia menambahkan, “Saya itu netral dan enggak suka mengusik siapapun. Seharusnya kalian berterima kasih mengusik Lucinta Luna, karena kalau direspons pasti ramai.”

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya