LOS ANGELES – Kabar bahagia datang bagi para pencinta Marvel Cinematic Universe. Marvel baru saja mengumumkan secara resmi bahwa perilisan Avengers: Infinity War dimajukan.
Film tentang pertarungan antara pasukan Avengers melawan Thanos ini semula dijadwalkan tayang serentak pada tanggal 4 Mei 2018. Namun tanpa diduga Avengers: Infinity War dimajukan satu pekan menjadi tanggal 27 April 2018.
Pemilihan tanggal ini membuat persaingan film libur musim panas menjadi semakin sengit. Marvel memilih untuk memulai persaingan dengan tampil satu pekan lebih awal (biasanya libur musim panas dimulai pada akhir pekan pertama di bulan Mei).
Baca Juga: Lupakan Girlsquad, Nih, Keseruan Geng Tempey Maia Estianty, Rossa hingga Aming
Baca Juga: Sindir Pelakor, Maia Estianty dan Aming Parodikan Sawer Uang Bu Dendy