JAKARTA – Mengawali bulan Maret, film-film thriller Hollywood mulai banyak bermunculan di bioksop Indonesia. Salah satunya adalah Red Sparrow yang diadaptasi dari novel berjudul serupa karangan Jason Matthews.
Film ini secara garis besar menceritakan tentang seorang ballerina bernama Dominika Egorova (Jennifer Lawrence) yang direkrut masuk ke Sparrow School, sekolah intelijen Rusia yang biasa menggunakan tubuh sebagai sebuah senjata mematikan. Dominika sendiri masuk dalam Sparrow karena situasi dan kondisi keluarga memaksanya untuk melakukan hal itu.
Baca juga: Aubrey Plaza Tuding Oscars Tak Menghargai Aktor Latin
Dalam sekolah tersebut, Dominika dilatih menjadi seorang agen mata-mata wanita handal yang bisa mendapatkan berbagai informasi penting bagi negara. Sampai pada akhirnya Dominika mendapatkan tugas pertamanya sebagai agen Rusia, yakni mendekati agen CIA bernama Nate Nash (Joel Edgerton).
Dominika pun mengaplikasikan berbagai kemampuan yang didapatnya dari Sparrow untuk mendekati Nate. Namun, di tengah aksinya mengorek informasi dari Nate, terjadi banyak kekacauan yang melibatkan Amerika dan Rusia.
Secara cerita, Red Sparrow memiliki keunggulan tersendiri karena memiliki banyak twist yang bisa mengecoh penonton. Namun, faktor terlalu banyaknya tokoh yang muncul dengan membawa konfil-konflik tersendiri membuat penonton harus tetap menjaga konsentrasi selama film berlangsung. Jika tidak, ada beberapa detail cerita yang akan sangat sayang untuk dilewatkan.
Baca juga: Profil 5 Nomine Aktor Pendukung Terbaik Oscars 2018