Kendati demikian, wanita yang akrab disapa Gojes ini akan tinggal di Singapura sampai 17 Oktober 2017. Pasalnya, ia berencana membuat proyek baru di sana sebelum akhirnya meluncurkan video klip single keduanya di Youtube.
"Terus nanti aku tetep stay di sana karena ada beberapa projekan sampai tanggal 17. Projekan pribadi. Salah satu di antaranya bikin vlog juga," jelas Gloria.
Sementara itu, selain Gloria deretan musisi lain yang masuk nominasi di Anugerah Planet Muzik tahun ini antara lain Raisa, Afgan, Armada, Rizky Febian, Anji, God Bless, Virgoun hingga Cakra Khan.
(aln)