JAKARTA - Usaha Raditya Dika menyembuhkan penyakit kucing peliharaannya harus berujung sedih. Raditya pun harus ikhlas dengan meninggalnya si kucing yang diberi nama Kobo itu.
Dari unggahan Raditya di Instagram, Jumat (14/4/2017), Kobo mati karena gagal ginjal keturunan. Kobo juga sempat dirawat dan mati di rumah sakit hewan di bilangan Ragunan, Jakarta Selatan.
"RIP KOBO. Sudah sebulan tinggal di rumah dan hari ini berpulang. Barusan meninggal di RS Hewan Ragunan, menurut dokter gagal ginjal karena ginjalnya besar, kemungkinan karena faktor keturunan," tulis Radit.
A post shared by Raditya Dika (@raditya_dika) on Apr 13, 2017 at 11:01am PDT
Menurut Radit, kucing peliharaannya yang tersisa adalah Bake. Radit pun juga menganggap Bake kesepian, setelah ditinggal Kobo karena tiba-tiba mendatangi kamar Radit. Belum move on, keduanya pun menunjukkan rasa sedih mereka lewat sebuah foto lain.
"Jam segini si Bake main ke kamar. Kayaknya ada yg kangen sama teman bobonya tiap malam. Biasanya tiap tidur selalu nempel sama si Kobo..," tulis Radit.
(fik)