JAKARTA – Ajang pencarian bakat dangdut terbaru, Kontes Swara Bintang 2025, kembali hadir dengan persaingan seru antar tim. Sebanyak 13 kontestan siap menunjukkan kemampuan terbaik mereka dalam episode kedua yang akan tayang langsung pada Rabu (21/5/2025), pukul 21.00 WIB.
Dalam babak ini, para peserta dibagi ke dalam lima grup dan akan tampil dalam format kolaborasi tim. Mereka akan bersaing memukau para juri dan memperebutkan posisi sebagai yang terbaik di panggung Swara Bintang.
Tiga sosok ternama di dunia dangdut, Hetty Koes Endang, Ayu Ting Ting, dan Iis Dahlia, kembali dipercaya sebagai mentor sekaligus juri. Ketiganya akan membimbing, memberi penilaian, dan komentar atas penampilan masing-masing grup.
Berikut daftar 13 kontestan yang akan tampil dalam episode kali ini:
Program ini adalah bagian dari komitmen MNCTV untuk terus menghadirkan hiburan berkualitas dan membuka jalan bagi lahirnya bintang-bintang dangdut baru dari seluruh penjuru Nusantara.
Jangan biarkan calon diva muda favorit kamu tereliminasi dengan ikut vote sebanyak-banyaknya jagoanmu di RCTI+.
Jangan lewatkan Kontes Swara Bintang 2025 pada Rabu, 21 Mei 2025, pukul 21.00 WIB ditayangkan secara langsung hanya di MNCTV.
(aln)