JAKARTA - Marshanda masih nyaman menjalani kehidupan sebagai orang tua tunggal untuk anaknya dan belum memutuskan untuk menikah lagi. Selama ini, ia lebih banyak menghabiskan waktu bersama keluarga dan fokus pada pekerjaan.
Namun, aktris yang akrab disapa Caca ini mengungkapkan bahwa dirinya sempat berada dalam fase kesepian. Ia mengakui bahwa menjalani hidup tanpa pasangan membutuhkan usaha lebih untuk menghadapi berbagai tantangan.
"Sempat sih aku ada fase merasa begitu (kesepian)," ujar Marshanda saat ditemui di kawasan Bintaro, Jakarta Selatan, belum lama ini.
Meski begitu, Caca memilih untuk tetap berpikir positif dan menerima takdir hidupnya dengan lapang dada. Ia juga memiliki cara tersendiri untuk mengatasi rasa sepi yang kadang muncul.