JAKARTA - Tahun 2024 menjadi momen penuh berkah bagi Cecil Yang, seorang musisi muda yang sedang menapaki perjalanan kariernya di industri musik Indonesia. Tidak hanya berhasil membuktikan diri, tahun ini Cecil mendapat berbagai kesempatan emas menghadirkan karya di industri musik.
Cecil memulai tahun ini dengan pencapaian besar, yaitu bergabung Sony Music Entertainment Indonesia, sebuah langkah yang mengukuhkan keseriusannya dalam bermusik. Tidak lama berselang, ia mendapat kesempatan untuk berkolaborasi dengan musisi ternama, Diskoria dan Lale Ilman Nino, dalam lagu ‘Djakarta’.
“Aku benar-benar nggak pernah membayangkan bisa terlibat dalam kolaborasi seperti ini. Rasanya seru banget bisa belajar banyak tentang industri musik dan bertemu dengan teman-teman baru,” ungkap Cecil dengan antusias.
Tahun ini juga menjadi momentum bagi Cecil untuk merilis single solonya, sebuah pencapaian yang ia anggap sebagai langkah penting dalam perjalanan bermusiknya.
Setelah pencapaian di 2024, Cecil memiliki harapan besar untuk tahun 2025. Ia berencana untuk merilis lebih banyak karya yang selama ini menjadi unek-unek kreatifnya.