JAKARTA - Perusahaan digital asal Korea Selatan, Hypermind, resmi menjalin kerja sama dengan Star Media Nusantara yang berada di bawah naungan MNC Media. Kerja sama antara keduanya dilakukan untuk mengembangkan teknologi AI (Artificial Intelligence) Virtual Talent pertama di Indonesia.
CEO Star Media Nusantara, Lina Priscilla Tanaya, mengaku antusias dengan kerja sama dengan Hypermind yang baru diresmikan per hari ini, Rabu, 15 Mei 2024.
Dia juga tak sabar melihat hasil karya dari teknologi kecerdasan buatan ini. Tak hanya itu, Lina menegaskan kalau pengembangan tersebut menjadi yang pertama di Indonesia.
"Targetnya maunya segera, cepat, untuk launching nanti ditunggu aja hasil karyanya seperti apa, yang pasti ini sesuatu yang pertama kali di Indonesia," ujar Lina kepada MNC Portal Indonesia.
Star Media Nusantara dan Hypermind jadi yang pertama kembangkan AI Virtual Talent di Indonesia (Foto: Ravie/MPI)
Di lain pihak, CEO Hypermind, Philip Hwang, memaparkan alasan pihaknya tertarik bekerja sama dengan perusahaan yang dinaungi MNC Media ini.