Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Maira Muthma Hadirkan Lagu Upbeat Katakanlah

Alan Pamungkas , Jurnalis-Sabtu, 30 Maret 2024 |00:01 WIB
Maira Muthma Hadirkan Lagu Upbeat Katakanlah
Maira Muthma hadirkan lagu bertema upbeat (Foto: ist)
A
A
A

JAKARTA - Maira Muthma kini memperkenalkan single terbarunya yang lebih berenergi, Katakanlah. Lagu ini dikarang oleh Lisa Walean dan diproduseri oleh Kenny Gabriel.

“Kak Lisa mengirimkan lagu ini kepada tim A&R Sony Music ketika kami mencari single ketigaku. Saat pertama kali mendengarnya, aku langsung tertarik karena lagu ini memiliki nuansa yang berbeda dari karya-karya sebelumnya, dari aransemen hingga lirik yang lebih modern meskipun tetap mengusung genre pop,” jelas Maira.

Maira Muthma Hadirkan Lagu Upbeat Katakanlah

Jika dua lagu sebelumnya bercerita tentang hubungan yang memudar dan cinta yang datang di waktu yang kurang tepat, kali ini Maira membawa tema yang lebih ringan. Dibandingkan dengan karya sebelumnya, lagu ini mengangkat situasi di mana kita sudah jatuh cinta pada seseorang dan orang tersebut juga menunjukkan tanda-tanda tertarik, namun tidak pernah mengungkapkannya secara langsung.

“Lagu ini menginspirasi orang untuk lebih berani mengungkapkan perasaan mereka. Saya yakin banyak orang yang merasakan situasi serupa, sehingga pesan yang ingin saya sampaikan lewat lagu ini adalah jika Anda sudah mencintai seseorang, katakanlah dengan langsung,” sambung Maira.

Kolaborasi dengan Lisa Walean dan Kenny Gabriel menjadi pengalaman yang menyenangkan bagi Maira, lulusan Universitas Bina Nusantara jurusan Desain dan Komunikasi Visual.

"Bekerja bersama Kak Lisa dan diproduseri oleh Kak Kenny sangat menyenangkan dan menyegarkan, karena karya-karya sebelumnya memiliki tema yang sama, sedangkan kali ini sangat berbeda. Kak Lisa selalu memberikan semangat dan dorongan kepada saya untuk lebih percaya diri dalam menciptakan lagu-lagu saya sendiri," sambung Maira.

Proses pembuatan single ini memakan waktu enam bulan, dimulai dari pengiriman lagu pada bulan September 2023 hingga akhirnya siap untuk dirilis pada bulan Maret 2024.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement