JAKARTA - Istri Wirang Birawa, Umi Kalsum buka suara terkait dugaan tindak KDRT yang dialaminya. Dia memilih bicara lewat media sosial miliknya.
Umi Kalsum memahami bahwa foto-foto yang memperlihatkan wajah dan tangannya di akun Instagramnya itu menimbulkan kegaduhan hingga berujung pada dugaan bahwa Wirang Birawa melakukan tidak KDRT kepadanya.
Sehingga, Kalsum menuliskan permintaan maaf dan menjelaskan permasalahan yang sebenarnya terjadi dalam rumah tangganya.
Melalui unggahan di akun Instagram pribadinya ini pula, dia menjelaskan bahwa foto-foto wajah dan tangannya yang memar itu bukan lah peristiwa yang terjadi di hari ini dan tidak ada unsur KDRT di dalamnya.