JAKARTA- Apa hubungan Ariel Tatum dengan Koes Plus? Pertanyaan itu cukup banyak dipertanyakan ketika bintang Sayap-Sayap Patah itu sering terlihat bersama keluarga besar drummer Koes Plus, Murry.
Pelantun Karena Aku Tlah Denganmu tersebut merupakan cucu drummer Koes Plus, Kasmuri alias Murry. Ayahnya, Rico Valentino Murry merupakan anak bungsu sang drummer.
Murry memiliki dua anak lain dari pernikahannya dari sang mantan istri Uke Octoerina: Riske Murry dan Rizzy Murry. Tak heran, Ariel mewarisi darah seni musik dari sang kakek.
Pada 2012, Ariel Tatum memulai debutnya di industri musik dengan merilis single duet bersama penyanyi Ari Lasso dalam Karena Aku Telah Denganmu. Selanjutnya, dia pernah merilis beberapa single lainnya, seperti Curi-Curi, Tanpa Kata, dan Sampai Mati.
Tak hanya dengan Ari Lasso, Glenn Fredly pun melihat bakat bernyanyi Ariel Tatum dan menggandengnya merilis single duet, Coklat, pada 2019. Dia juga mengisi OST film Sepeda Presiden berjusul Risau, pada 2021.
Ariel Tatum tak hanya mewarisi darah seni dari sang kakek, Murry. Dia juga mendapat pengaruh dunia akting dari sang nenek, Joice Erna. Aktris legendaris