JAKARTA - Penyanyi Nindy Ayunda memenuhi panggilan dari penyidik Bareskrim Mabes Polri pada hari ini, Jumat (26/5/2023). Berdasarkan pantauan, ibu dua anak ini tiba sekitar pukul 11.20 WIB dengan didampingi oleh kuasa hukumnya.
Kedatangan Nindy kali ini diketahui untuk memberikan keterangan sebagai saksi, atas kasus menjerat kekasihnya, Dito Mahendra. Pasalnya, Dito masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) usai dijadikan tersangka dalam kasus kepemilikan senjata api (senpi) ilegal.
Saat dimintai keterangan oleh awak media, Nindy Ayunda mengaku siap menjalani pemeriksaan hari ini. Mengingat, ia sudah pernah mangkir dari panggilan penyidik, sebelum akhirnya datang hari ini lantaran diduga telah menyembunyikan kekasihnya yang menjadi DPO.
"Kabar baik, siap (jalani pemeriksaan)," ujar Nindy Ayunda kepada awak media.
Sementara itu, kuasa hukum Nindy mengatakan bahwa pihaknya belum bisa memberikan keterangan secara detail kepada awak media. Bahkan mereka pun langsung bergegas menuju ruangan penyidik, untuk memberikan keterangan.
"Setelah pemeriksaan ya, kita hormati penyelidikan. Pokoknya nanti setelah pemeriksaan baru kita sampaikan," tuturnya.
Follow Berita Okezone di Google News