JAKARTA - Lebih dari setengah penduduk DKI Jakarta memutuskan untuk mudik ke kampung halaman masing-masing. Akan tetapi, hal tersebut tak berlaku untuk Dewi Sandra.
Bukan tanpa sebab, artis sekaligus penyanyi ini diketahui merupakan orang Betawi asli. Sehingga ia tak harus pergi ke kota lain untuk merayakan lebaran bersama keluarga.
Pada momen lebaran tahun ini, istri dari Agus Rahman tersebut mengaku lebih memilih beraktivitas dan berkumpul bersama keluarga besar. Beberapa aktivitas yang biasa dilakukannya saat lebaran ialah, sungkeman hingga bagi-bagi THR untuk keponakannya.
"Aku anak Betawi asli jadi aku selalu menikmati Jakarta yang kosong, Alhamdulillah," ujar Dewi Sandra saat ditemui beberapa waktu lalu.
Beberapa persiapan tentunya sudah dilakukan Dewi Sandra sejak jauh-jauh hari sebelum lebaran tiba. Akan tetapi, ia menyebut jika lebaran tahun ini tak akan jauh berbeda dengan tahun sebelumnya.
Pasalnya, bersilaturahmi dan menghabiskan waktu dengan keluarga adalah hal yang dilakukan setiap lebaran tiba.
"Tahun lalu saya juga nggak pakai masker, nggak ada yang berubah. Kan poin dari lebaran kan sebenarnya apa yang kita perjuangkan satu bulan ini," bebernya.