Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Rachel Olivia Nangis Semalaman Seusai Tereliminasi di Top 14 Indonesian Idol

Claudia Noventa , Jurnalis-Sabtu, 04 Maret 2023 |11:12 WIB
Rachel Olivia Nangis Semalaman Seusai Tereliminasi di Top 14 Indonesian Idol
Indonesian Idol 2023. (Foto: RCTI)
A
A
A

Meski harus mengubur impiannya menjadi the next Indonesian Idol, namun Rachel mengaku bangga pada dirinya sendiri lantaran sudah berjuang melewati banyak proses dan tahap demi tahap yang tingkat kesulitannya tentu semakin meningkat.

“Pokoknya the best experience yang pernah aku jalanin,” jelas Rachel.

Indonesian Idol 2023. (Foto: RCTI)

Menjadi kontestan dengan usia termuda, Rachel mengaku tidak gentar dengan pesaing-pesaingnya yang sudah memiliki jam terbang lebih lama dibandingkan dirinya. Meskipun awalnya merasa minder, namun dirinya berhasil menghempaskan perasaan tersebut dari dalam dirinya.

“Tapi dari sisi lain juga kenapa aku bisa percaya diri, aku bisa tough gitu, karena aku juga sadar aku punya kemampuan yang berbeda dari mereka (kontestan lain), punya karakter vokal yang berbeda yang kalo kata orang sih jarang ya ada di Indonesia,” ungkap Rachel.

Buat yang penasaran dengan penjelasan lebih lengkapnya, langsung aja cek videonya hanya di StarHits, ya!

(CLO)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement