Share

Jefri Nichol Posting Foto bareng Caitlin Halderman, Bibir Penuh Bekas Lipstik Jadi Sorotan

Annastasya Rizqa, MNC Portal · Jum'at 27 Januari 2023 11:51 WIB
https: img.okezone.com content 2023 01 27 33 2754070 jefri-nichol-posting-foto-bareng-caitlin-halderman-dengan-bibir-penuh-bekas-lipstik-abis-ngapain-7KDzpGlshn.jpg Caitlin Halderman dan Jefri Nichol. (Foto: Instagram)

JAKARTA - Aktor Jefri Nichol kembali menjadi perbincangan setelah mengunggah foto dengan aktris, Caitlin Halderman. Jefri dan Caitlin terlihat tersenyum ke kamera.

Diketahui, keduanya memang menjadi pasangan kekasih di serial 'Surat Cinta Untuk Starla'.

Namun bukan foto itu yang menjadi perbincangan hangat, melainkan bibir Jefri Nichol yang dipenuhi dengan bercak lipstik berwarna merah. Warna yang sama dengan lipstik yang dipakai Caitlin Halderman.

Tak banyak caption yang ditulis Jefri di Twitter, ia hanya memberikan emoji tertawa serta bibir.

Postingan Jefri bersama Caitlin Halderman itu pun membuat netizen salah fokus. Banyak yang menduga bahwa Jefri baru saja ciuman dengan Caitlin.

Jefri Nichol dan Caitlin Halderman. (Foto: Instagram)

โ€œHabis ciuman ya?,โ€ ucap akun @ma***.

"Abis ngapain bang," tulis akun @pi***.

Follow Berita Okezone di Google News

"Abis cipokan brutal," komentar akun @al***.

"Lipstiknya Starla ga kissproof ya," kata akun @ap***.

Tak hanya itu, netizen pun mendukung jika Jefri dan Caitlin berpacaran. Padahal, aktor 24 tahun itu sedang menjalin kasih dengan Maria Theodore.

"Sama yang ini aja bang cocok," kata akun @su***.

"Jepri kalo ga sama gua sama yang ini aja gapapa," tulis akun @li***.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini