Share

Harry Styles dan Mantan Kekasih CLBK?

Nurul Amanah, Okezone · Jum'at 27 Januari 2023 08:01 WIB
https: img.okezone.com content 2023 01 26 33 2753879 harry-styles-dan-mantan-kekasih-clbk-fnKio6emk1.jpg Harry Styles dan mantan CLBK (Foto: IG Harry Styles)

LOS ANGELES - Harry Styles terlihat jalan dengan mantan kekasihnya Ellis Calcutt. Diketahui mereka berkencan pada awal 2010-an dan kemudian kisah cinta Harry Styles berlanjut dengan Taylor Swift.

Harry Styles mengenakan pakaian serba hitam, mulai dari jaket hingga leggingnya, serta sepasang sepatu kets saat jalan dengan Ellis. Sementara itu, Ellis Calcutt tampak anggun saat ia membawa kopi dan sandwich sambil berjalan beriringan dengan penyanyi "As It Was" itu.

Harry Styles

Harry dan Ellis pertama kali ketahuan pacaran ketika tertangkap kamera jalan di Glasgow, Skotlandia, pada tahun 2012. Namun saat itu, Calcutt menyatakan bahwa mereka hanya berteman sejak duduk di bangku SMA.

Kini, mereka kembali terlihat bersama dan berjalan beriringan setelah sebelumnya dua bulan lalu, Harry Styles dikabarkan sudah tak lagi menjalin hubungan asmara dengan Olivia Wilde. Usai berkencan hampir dua tahun lamanya, dua sejoli ini memutuskan untuk berpisah.

Meski begitu, melansir dari PageSix, salah satu sumber terdekat menyebut bahwa keduanya tetap menjalin hubungan baik sebagai teman.

Kandasnya hubungan ini disinyalir karena hubungan jarak jauh yang harus dijalani keduanya. Mengingat penyanyi 28 tahun itu harus menjalani tur di berbagai dunia sedangkan Olivia juga memiliki kesibukan dalam pekerjaannya serta harus mengurus anak-anaknya.

ā€œMereka sedang istirahat. Mustahil menjalin hubungan ketika dia (Harry) ada di setiap benua tahun depan dan Olivia memiliki pekerjaan dan anak-anaknya, ā€sumber itu menjelaskan.

Follow Berita Okezone di Google News

Melihat situasi itu, keputusan untuk mengakhiri hubungan dirasa menjadi jalan keluar terbaik. Sumber lain membeberkan bahwa Harry dan Olivia berpisah saat Harry harus memulai tur Amerika Selatannya sedangkan Olivia pergi ke London untuk mengerjakan sebuah film dokumenter.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini