Share

Awali 2023, Anang Hermansyah dan Ashanty Introspeksi Diri di Tengah Gunung

Raden Yusuf Nayamenggala, MNC Portal · Kamis 05 Januari 2023 19:37 WIB
https: img.okezone.com content 2023 01 05 33 2740971 awali-2023-anang-hermansyah-dan-ashanty-introspeksi-diri-di-tengah-gunung-kJA4AMROqE.jpg Ashanty dan Anang (Foto: IG Ashanty)

JAKARTA - Anang Hermansyah dan Ashanty bersama keluarga besarnya, berlibur di Eropa untuk menghabiskan momen liburan akhir tahun. Anang dan Ashanty berkeliling Eropa untuk menikmati momen bersama.

Namun, sesampainya di Eropa, Ashanty mengaku sempat kedinginan karena cuaca yang ekstrem, hingga membuatnya tidak bisa pergi kemana-mana.

"Di sana udaranya berubah-ubah pas sampai disana -8 derajat celcius, cuma pas baru sampai itu kita kaya enggak kuat sampai enggak bisa kemana mana, terus anehnya abis Natal enggak minus, udaranya 8-10 derajat celcius enak jadinya enggak terlalu dingin," tutur Ashanty saat ditemui di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Kamis (5/1/2023).

Anang Hermansyah dan Ashanty

Perjalanan liburan Anang dan Ashanty di Eropa terbilang cukup lama, karena mereka diketahui sudah berangkat ke Eropa sejak tanggal 11 Desember 2022 lalu.

Pada momen awal tahun 2023 sendiri, Anang dan Ashanty masih berada di Eropa. Keduanya mengaku, bahwa ada sebuah momen yang paling berkesan bagi mereka, yakni saling introspeksi diri di tengah pemandangan alam yang indah.

"Momen paling berkesan itu, kita berdua menyongsong 2023 dengan ngobrol, introspeksi diri di tengah gunung," tutur Ashanty.

Lebih lanjut perempuan kelahiran 4 November 1983 itu menjelaskan, bahwa dirinya dan Anang berharap bisa menjadi sosok yang lebih baik di tahun 2023, khususnya dalam menjadi suami dan istri yang baik.

"Kita 2023, buat kita berdua (dengan Anang), supaya kita makin baik, makin menjadi suami istri yang baik, kan kadang kita gara-gara hal kecil aja ada masalah, jadi kita ingin memperbaiki diri," jelasnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Sebagai informasi, selain kunjungannya ke Eropa untuk berlibur, keluarga besar Anang dan Ashanty juga bertemu dengan pihak keluarga Sarah Manzel, kekasih dari Azriel Hermansyah.

Pertemuan keluarga tersebut merupakan sebuah tanda keseriusan hubungan antara Azriel dan Sarah Manzel ke jenjang yang lebih serius. Anang pun sempat menyebutkan bahwa pihak Keluarganya akan kembali ke Eropa bila Azriel dan Sarah nantinya menikah.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini