JAKARTA - Adam DOT menjadi pembicara dalam podcast Aksi Nyata bersama Partai Perindo bertajuk Peluang Besar Meraup Cuan Melalui Manajemen Artis di Era Digital pada Rabu (30/11/2022). Dalam kesempatan tersebut, pria yang diketahui memiliki EO & Management Artis ini banyak memberikan tips dan trik bagaimana cara masyarakat awam bisa menjadi seorang artis.
Salah satunya adalah dengan mengenali potensi diri. Hal itu dilakukan agar nantinya kita dapat lebih mudah memupuk bakat, sehingga kemampuan yang ada dalam diri dapat memiliki nilai jual.
"Kenali potensi diri dulu yang paling utama," ujarnya pada Rabu (30/11/2022).
Sementara itu, para pemilik manajemen juga harus selalu mengembangkan serta meningkatkan kemampuan pada artis yang bernaung dengan mereka. Termasuk soal kontrak. Agar tidak sampai melenceng dari kesepakatan sehingga tidak ada yang rugikan dalam kerja sama tersebut.
"Yang paling penting dalam manajemen artis adalah kontrak kerja," paparnya.
Sementara itu, para artis juga diharapkan bisa masuk ke dalam sebuah manajemen. Bukan tanpa sebab, hal itu dilakukan semata-mata agar seluruh kegiatan para artis bisa terarah dan juga teratur.
Baca Juga: Ikut Acara Offline BuddyKu Fest, Cara Jadi Content Creator Handal Zaman Now!
Follow Berita Okezone di Google News