Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Elvy Sukaesih, Inul Daratista, dan Alumni KDI Sukses Guncang Panggung Road To KDI 2022

Nindy Sabila , Jurnalis-Rabu, 31 Agustus 2022 |07:54 WIB
Elvy Sukaesih, Inul Daratista, dan Alumni KDI Sukses Guncang Panggung <i>Road To KDI 2022</i>
Road to KDI 2022. (Foto: MNC Media)
A
A
A

JAKARTA - Konser Road To KDI 2022 sukses berlangsung sangat meriah dan sekaligus menyemarakkan suasana menuju pembukaan dimulainya ajang pencarian bakat terbaik pedangdut Kontes Dangdut Indonesia (KDI) 2022 yang berlangsung pada Senin (29/8/2022) malam. 

Ratu Dangdut Elvy Sukaesih, Iis Dahlia, Inul Daratista, Ayu Ting Ting, Danang, Ivan Gunawan, para alumni KDI dan Rising Star Dangdut saling bergantian dan berkolaborasi mengguncang panggung Road To KDI 2022 dengan membawakan lagu-lagu populer yang membawa para penonton berdecak kagum. 

Road to KDI 2022. (Foto: Instagram/@kdiofficial)

Boys Dut dan Girls Dut pun tak mau kalah unjuk gigi. Penampilan penuh energi dan vokal stabil menambah semarak suasana konser. Juri-juri yang tadi malam tampil pun mengingatkan para peserta untuk memiliki suara bagus, karakter menonjol, vokal apik, hingga penampilan menarik dan terbaik dari awal hingga akhir. 

Tidak hanya itu, acara yang dipandu Okky Lukman, Angel Karamoy, dan Vega Darwanti tersebut menyajikan aksi Pesulap Merah, Ferdian, Jarwo Kwat, dan Pak Tarno menyajikan hiburan sulap yang menghibur dan mengundang gelak tawa. 

BACA JUGA: Sweet, Duet Mesra Ayu Ting Ting dan Ivan Gunawan di Road to KDI 2022

BACA JUGA: Tere Pindah Agama Usai Temukan Jawaban Siapa Yesus dalam Surat An-Nisa

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement