NAYSILLA Mirdad pindah agama rupanya bukan sekadar kabar burung. Jamal Mirdad, ayah Nay, mengakui jika putrinya akan masuk Islam usai menikah kelak.
Jamal mengatakan bahwa putrinya tak lama lagi akan melepas masa lajang. Kemudian Naysilla ternyata memutuskan segera menjadi mualaf dan menganut agama yang sama dengan sang ayah.
Baca Juga:
Lydia Kandou dan Naysilla Mirdad Pindah Agama? Intip 3 Potret Kompak Ibu dan Anak Ini
Lydia Kandou Pindah Agama? Intip Foto Masa Mudanya Mirip Naysilla Mirdad, Cantik Banget!
“Insya Allah (pindah agama). Karena dalam pernikahan kan agama yang paling pokok,” kata Jamal dikutip dari kanal YouTube Starpro, Rabu (10/11/2021).