Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

NUR Ep. 3: Seorang Ustadz yang Mencari Wanita Misterius

Tim Okezone , Jurnalis-Kamis, 07 Oktober 2021 |18:53 WIB
NUR Ep. 3: Seorang Ustadz yang Mencari Wanita Misterius
Nur. (Foto: MNCTV)
A
A
A

SEJAK dirilisnya pada tahun 2018 lalu, Nur menjadi salah satu serial paling populer dan kontroversial di Malaysia. Mengisahkan tentang Adam (Syafiq Kyle) seorang anak ustad yang didamba-dambakan menjadi penerus ayahnya, kemudian jatuh cinta kepada Nur (Amyra Rosli), seorang wanita yang berprofesi sebagai PSK. Kisah cinta mereka tentu menimbulkan banyak konflik serta prasangka buruk antar keluarga dan juga masyarakat.

Pada episode sebelumnya, Adam tidak sengaja bertemu dengan sosok wanita misterius yang selalu memberikan pertanyaan menarik kepadanya setiap ceramah subuh. Wanita misterius itu adalah Nur. Karena rasa penasaran nya, Adam memutuskan untuk mencari Nur dengan hanya bermodalkan sketsa gambar yang dibuatkan oleh adiknya.

Adam dan adiknya sudah berusaha mencari Nur di berbagai tempat, namun tetap tidak membuahkan hasil. Saat memutuskan untuk kembali ke rumah, pandangan Adam justru tertuju ke tempat prostitusi sehingga memutuskan untuk pergi ke tempat tersebut. Sesampainya disana, Adam ditawarkan oleh seorang wanita untuk tidur bersamanya dan ternyata, wanita tersebut adalah Mona, Ibu Nur.

Adam menegaskan bahwa ia tidak ingin tidur bersamanya melainkan hanya ingin mencari seseorang dengan memberikan sketsa wajah Nur kepada Mona. Dengan perasaan kaget, Mona mengatakan bahwa ia tidak mengenali wajah tersebut dan langsung mengusir Adam untuk pulang. Saat hendak pulang, Adam tidak sengaja melihat Nur di seberang jalan, karena terhalang oleh bis, Nur berhasil menghindari Adam untuk yang kedua kalinya.

Tapi apakah Adam berhasil menemukan Nur? Saksikan selengkapnya di episode 3 Nur melalui RCTI+. Jangan lupa juga untuk download aplikasinya melalui Google Store atau Play Store.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement