JAKARTA - Indonesia memiliki deretan artis yang berbakat dalam bidang seni peran hingga seni suara. Tak hanya berkarier di dalam negeri, mereka juga mampu membuktikan namanya dengan berkiprah di kancah internasional.
Siapa saja mereka? Berikut Okezone rangkum 5 artis yang terkenal di kancah internasional.
1. Anggun C Sasmi
Â
Penyanyi asal Yogyakarta ini yang pertama kali mampu menembus industri musik internasional dengan bertolak ke Perancis. Pada tahun 1990-an, Anggun merilis album pertamanya, Snow on The Sahara dan sukses laris manis di Perancis dan Belgia.
Di samping itu, pelantun Mimpi itu didapuk sebagai juri ajang pencarian bakat Asia's Got Talent. Dia disandingkan dengan David Foster, Jay Park, Vannes Wu, dan Melanie C.
2. Agnez Mo
Â
Agnez Mo memiliki paket lengkap sebagai seorang artis di Tanah Air. Namanya melambung sejak membintangi sinetron Pernikahan Dini pada 2001 silam makin bersinar dalam industri musik.
Kariernya pun berkembang hingga ke ranah internasional. Dia menggemparkan publik dengan berkolaborasi bersama penyanyi asal Amerika, Chris Brown di lagu Overdose. Karena proyek itu, keduanya bahkan dikabarkan memiliki hubungan asmara.