YOGYAKARTA - Aktris sekaligus selebgram Zaskia Adya Mecca mengungkapkan kekagumannya pada sang suami, lewat Instagram. Dalam unggahannya pada 8 Juli 2020, dia membagikan foto Hanung Bramantyo dikelilingi tiga anak mereka.
Bersama foto tersebut, Zaskia mengungkapkan, “Kalau soal kesabaran menghadapi anak, jujur aku enggak ada apa-apanya dibandingkan @hanungbramantyo. Soal telaten juga masih kalah sama HB.”
Ibu lima anak itu mengaku, kerap bingung bagaimana suaminya bisa begitu sabar dan telaten dalam menghadapi anak-anak mereka. Karena itulah, dia mengucap syukur atas keberadaan sang suami.
“Alhamdulillah, bersyukur dapat (suami) model begini. Walau terkadang saking telatennya suka senewen berlebihan. Saat melihat anak sakit sedikit (langsung) heboh banget. Panik. Bikin aku jadi tegang,” ungkapnya menambahkan.
Baca juga: Zaskia Adya Mecca Melahirkan, Presiden Jokowi Beri Kejutan
Namun sikap sabar dan telaten Hanung Bramantyo tersebut, sangat bertolak belakang dengan pekerjaannya. Zaskia mengaku, kalau sang suami tak pernah santai soal pekerjaannya.
“Makanya, di lokasi (syuting) dia terkenal galak dan tak sabar. Kebalikan dari sikapnya menghadapi keluarga.”*
Baca juga: Mike Tyson Akui Syuting The Hangover dalam Kondisi Mabuk dan Sakau Berat
(SIS)