JAKARTA – Perseteruan kekasih Adly Fairuz, Angbeen Rishi dan sang bunda, Yulia Wirawati kembali memanas. Setelah Yulia tampil di hadapan media dan membeberkan laporan putrinya, kini Angbeen bukan suara.
Lewat Instagram, aktris yang dilamar Adly Fairuz pada November 2018 itu akhirnya angkat suara. Angbeen mengklaim, kerap menerima kekerasan fisik dan verbal dari ibunya.
Â
“Yang membuat saya terpukul adalah saya mengais rezeki dari pagi sampai pagi bukan untuk diri sendiri,” kata Angbeen dalam unggahannya di Instagram, pada 18 Maret silam.
Tak hanya itu, dia juga mengaku, sempat mengalami kekerasan fisik saat berada di tempat kerja. Bahkan, sebuah prosesi pengusiran setan sempat dilakukan sang ibu kepadanya.
Baca juga:Â Cerita Angbeen Rishi Dipaksa Dekati Pria Lebih Tua demi UangÂ
“Dia menganggap saya kesurupan dan mempermalukan saya dengan melakukan pengusiran setan. Ritual itu tidak dilakukan secara Islam. Tapi mereka melakukannya dengan cara yang sangat tidak pantas,” ujarnya.