JAKARTA - Cut Meyriska memang baru mengumumkan kehamilan anak pertamanya dengan Roger Danuarta. Namun Chika -demikian dia akrab disapa- mengaku, usia kandungannya sudah memasuki minggu kedelapan atau 2 bulan.
“Kalau kata dokter, usia kandunganku baru 7 minggu, jalan 8 minggu. Jadi memang masih kecil banget,” ungkap Cut Meyriska seperti dikutip dari channel YouTube RogerChika Journey, pada Sabtu (1/2/2020).
Sebelumnya diberitakan, Cut Meyriska menjadikan kabar kehamilannya sebagai hadiah kejutan untuk Roger Danuarta. Agar tampak meyakinkan, wanita 26 tahun membungkus foto hasil USG kandungannya dengan kotak kado.
Momen lucu sempat terjadi ketika Roger Danuarta tak kunjung menyadari kehamilan Cut Meyriska. Sebab ketika melihat kotak kadonya berisi foto hasil USG, pria 37 tahun tampak terlihat bingung.
Baca juga: Main Film Bareng, Roger Danuarta dan Cut Meyriska Teringat Pengalaman Pribadi