JAKARTA - Raffi Ahmad menanggapi soal nomornya yang diblok oleh Laudya Cynthia Bella. Terungkap melalui sebuah sesi Q&A di channel Youtube Rans Entertainment pada 10 Oktober 2019.
Seorang warganet tampaknya penasaran dengan pemberitaan yang beredar tentang nomor Raffi yang telah diblok oleh Bella. "Papa raffi masih diblok enggak sama Bella? Sehat selalu Rans kesayangan," tanya warganet tersebut.
Baca Juga:
Raffi Ahmad Ketahuan Masih Kepo Instagram Yuni Shara
Raffi membaca pertanyaan itu sambil tertawa kecil. Tetapi suami Nagita Slavina itu tampaknya enggan untuk menjawabnya dan lebih memilih bermain dengan Rafathar, putranya.
"Udahlah enggak usah dijawab, gue mau main sama Rafathar, yuk sayang," ucap Raffi seraya mencium kening sang istri yang ada di sampingnya.
Kabar bahwa Bella telah memblokir nomor Raffi Ahmad terungkap melalui cuplikan video channel YouTube milik Zaskia Sungkar yang sudah beredar di akun gosip Instagram @lambenyinyir pada 9 Oktober 2019.