Tidak semua merchandise Bigbang yang dijual di YG Select diedit secara langsung untuk menghapus gambar Seungri, tetapi YG Entertainment melakukan hal tersebut secara perlahan.
Dilansir dari Koreaboo, terkait banyaknya skandal yang diciptakan member termuda Bigbang itu, YG Entertainment telah mengakhiri semua hubungan dengan Seungri dan mengakhiri kontraknya.
Selain itu, YG Entertainment juga menghapus BigBang dari profil Seungri.
Seungri BigBang memutuskan untuk mundur dari dunia hiburan setelah terjerat skandal kekerasan yang berujung pada skandal penyediaan jasa prostitusi di klub Burning Sun. Skandal itu membuatnya harus menjalani pemeriksaan polisi dan juga menjalani tes narkoba.
(edh)