JAKARTA - Aura Kasih diketahui kini genap berusia 32 tahun. Kebahagiaan pun nampak dirasakan istri dari Eryck Amaral tersebut, lantaran dirinya mendapatkan sebuah hadiah terbaik di momen ulang tahunnya.
Foto hadiah terbaiknya berupa hasil USG tersebut pun nampak dibagikan olehnya melalui akun Instagram pribadinya. Bahkan dalam foto tersebut, nampak anaknya tengah menutupi wajahnya.
"best bday gift in my life ....," tulis Aura Kasih pada keterangan foto hasil USG.
Baca Juga: Ulang Tahun ke-31, Aura Kasih Dapat Ini dari Suami