Dalam sebuah wawancara, Julian mengatakan bahwa belis atau mahar itu berupa pembelian hewan-hewan ternak seperti sapi, babi, atau kuda. Ia pun langsung memantapkan diri untuk menabung jika ingin mengajak sang kekasih ke jenjang yang lebih serius.
Di sisi lain Marion Jola menjelaskan bahwa belis atau mahar yang fantastis memang sudah menjadi tradisi lama di Sumba. Merogoh kocek lebih dalam adalah sebuah pertanda untuk membuktikan kepada calon mertua bahwa si laki-laki siap untuk menghidupi si perempuan sebagai istrinya.
Baca Juga: Potret Pernikahan Syahrini & Reino Barack di Jepang
"Emang tradisinya gitu. Cara di mana laki-laki membuktikan dia siap untuk menjaga anak perempuannya. Karena enggak sembarangan ngasih anak perempuan," tutupnya.
(LID)