MANHATTAN – Setelah menjadi bintang tamu dalam The Late Show pada 11 Februari 2019, BLACKPINK juga tampil di Good Morning America (GMA) pada keesokan harinya. Ini menjadi penampilan pertama girlband asuhan YG Entertainment itu di televisi Amerika Serikat.
Keempat personel BLACKPINK tampil di Times Square, membawakan lagu hits mereka, Ddu Du Ddu Du. Tahun lalu, lagu itu sempat menduduki peringkat ke-55 chart Billboard Hot 100. “Kami sangat antusias berada di sini untuk bertemu kalian semua,” ujar Jennie seperti dikutip dari Billboard, pada Kamis (14/2/2019).

Baca juga: BLACKPINK dan WINNER Akui Pernah Diteror Mahluk Gaib di Kantor YG
Namun dari penampilan BLACKPINK tersebut ada hal krusial yang menjadi perhatian fans. Ketika ABC selaku stasiun televisi yang menayangkan GMA mengunggah penampilan BLACKPINK ke YouTube, fans menyadari ada kesalahan pada caption video tersebut.
Dalam caption itu tertulis, BLACKPINK bernyanyi dalam bahasa Jepang, padahal mereka membawakan lagu itu dalam bahasa Korea. Menariknya tak hanya sekali, caption itu keluar sepanjang penampilan mereka.
“Seseorang tolong perbaiki caption ‘bernyanyi dalam bahasa Jepang’ itu. Caption itu sangat kurang ajar. Tak hanya kepada BLACKPINK, tapi juga kepada masyarakat Korea dan Jepang,” kata pemilik akun Reagen Butrum.
Netizen tersebut menegaskan bahwa Korea dan Jepang adalah dua negara berbeda. Keduanya pun memiliki bahasa dan budaya yang juga berbeda. Sementara akun cyclop41 menuliskan, “Jangan mengaktifkan pilihan caption ‘Volapuk-CC1’ karena di dalamnya tertulis BLACKPINK bernyanyi dalam bahasa Jepang. *Ya ampun*.”