Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Main Bareng di Film Swing Kids, Park Hye Soo Terpukau dengan Akting D.O EXO

Nurdiana , Jurnalis-Senin, 17 Desember 2018 |16:37 WIB
Main Bareng di Film Swing Kids, Park Hye Soo Terpukau dengan Akting D.O EXO
Park Hye Soo (Foto: Soompi)
A
A
A

SEOUL - Tampil di film Swing Kids bersama D.O EXO, membuat Park Hye Soo terpukau dengan akting yang dimiliki oleh D.O, hal itu dia ungkapkan dalam wawancaranya bersama dengan Sports Kyunghyang.

Aktris Park Hye Soo melakukan wawancara untuk membahas tentang peran utama pertamanya dalam sebuah film.

Dalam wawancara dengan Sports Kyunghyang, Park Hye Soo mengatakan bahwa dia belajar banyak dari Kang Hyung Chul dan D.O selama proses syuting Swing Kids berlangsung.

 

Selain itu, Park Hye Soo juga mengungkapkan keinginannya untuk memiliki tatapan mata seperti yang ditampilkan oleh D.O selama menghayati perannya di Swing Kids.

Baca Juga: Sweet, D.O EXO dan Park Hye Soo Melakukan Adegan Ciuman di Swing Kids

"Bahkan ketika dia (D.O) hanya duduk diam, matanya seolah mengatakan sesuatu," katanya.

“Saya merinding dari tes monitor pertama kami. Saat itu sutradara bertanya kepadanya, ‘Apa yang kamu pikirkan?’ Dan dia mengatakan bahwa dia tidak memikirkan apa pun. Saya terpesona bahwa dia bisa melakukan suasana misterius bahkan dengan duduk di sana dan tidak melakukan apa-apa,”

Seperti yang sudah diketahui, Park Hye Soo merupakan jebolan K-Pop Star 4, dalam wawancara tersebut Park Hye Soo juga secara singkat mengatakan karir bernyanyiannya.

“Fans terkadang bertanya kapan saya akan bernyanyi. Saya selalu menulis lagu sendiri, saya belum menunjukkannya kepada dunia. Akan tetapi saya tetap mempersiapkan jika suatu hari nanti saya akan menampilkannya, tetapi saya tidak tahu waktu pastinya,”

 https: img.okeinfo.net content 2018 12 09 206 1988807 sweet-d-o-exo-dan-park-hye-soo-melakukan-adegan-ciuman-di-swing-kids-zai4MCFn13.png

Film Swing Kids, yang disutradarai oleh Kang Hyung Chul dan dibintangi EXO's D.O ini menceritakan kisah perjalanan cinta seorang tentara Korea Utara bernama Roh Ki Soo (D.O) pada masa perang.

Di dalam barak perang dia belajar menari tap yang membuatnya jatuh cinta pada seorang tahanan perang.

D.O sendiri kini tengah disibukkan dengan comeback nya sebagai idol bersama grupnya, EXO.

(edh)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement