Diantaranya adalah Dira Sugandi, Giring Ganesha, dan Sri Hanuraga, selain itu juga akan hadir para tamu kehormatan yang merupakan mantan atlit legendaris yang pernah membawa harum nama Indonesia di mata dunia diantaranya Rudi Hartono, Ellyas Pical, dan 3 Srikandi yakni Nurfitriyana, Lilies Handayani, Kusuma Wardani.
Rencananya, Konser ini akan digelar pada Minggu, (12/8/2018) dimulai pukul 19.00 WIB dan bertempat di Teater Jakarta, Taman Ismail Marzuki, Jalan Cikini Raya No.73 Jakarta Pusat.
”Kami yakin, Konser Gelanggang Indonesia ini akan menjadi wadah pemersatu yang akan membangkitkan semangat bangsa melalui media musik untuk mendukung prestasi olah raga, karena bangsa yang besar adalah bangsa yang menghormati jasa para pahlawannya karena itu konser ini adalah sebagai bentuk apresiasi kami para musisi untuk para pahlawan olahraga," kata Direktur Musik Yayasan Jakarta Nada Persada, Nathania Karina.
Adapun untuk harga tiket mulai dilepas dengan berbagai kelas, diantaranya tiket kelas Platinum (Rp.1.000.000), Gold (Rp.500.000), Silver (Rp.250.000), dan Bronze (Rp.100.000).
(edh)