Menegaskan caption diatas pada 15 Mei 2018 lalu, Yulia memang sempat mengunggah ucapan selamat atas pernikahan Opick di insta stories miliknya. Lebih lanjut, ia pun melempar candaan kepada anak Opick dengan menyebutkan ungkapan, “Cie punya mamah baru.”
Perihal banyaknya rumor yang menyudutkan pria bernama asli Aunur Rofiq Lil Firdaus ini menuturkan bahwa hal tersebut akan disikapinya dengan bijak tanpa harus menyakiti pihak manapun.
"Ini tahun yang banyak buat aku introspeksi, memperbaiki karya yang lebih tajam. Jadi harus merenung yang lebih khusus," ujar Opick saat ditemui di sebuah restoran di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, belum lama ini.
(Baca juga: Putusan Sidang Cerai Opick dan Dian Rositaningrum Digelar 10 Juli)