SEOUL - Lee Joon Gi menandai comeback-nya ke layar kaca dengan apik. Drama terbarunya, Lawless Lawyer yang tayang perdana pada 12 Mei 2018 berhasil mendapat rating bagus.
Dilansir Soompi, Minggu (13/5/2018), Lawless Lawyer langsung membukukan rating 5,3 persen di penayangan episode pertamanya. Angka tersebut terbilang tinggi mengingat Lawless Lawyer tayang di tv kabel, tvN.
Baca Juga: Ribuan Warga Medan Rela Antre demi Jadi Bintang KDI 2018
Lawless Lawyer bercerita tentang pengacara bernama Bong Sang Pil (Lee Joon Gi). Bong Sang Pil menjadi pengacara karena ingin mencaritahu kebenaran di balik kematian ibunya.
Lawless Lawyer memiliki arti penting bagi Lee Joon Gi dan sangat dinanti-nantikan oleh penonton. Pasalnya, drama ini menjadi proyek reuni Joon Gi dengan PD Kim Jin Min setelah 11 tahun. Lebih dari satu dasawarsa lalu, mereka bekerja sama di Time Between Dog and Wolf.
Selain Joon Gi, drama ini juga dibintangi sejumlah nama lain. Sebut saja Seo Ye Ji yang berperan sebagai Ha Jae Yi, Lee Hye Young yang menjadi Cha Moon Sook, dan Choi Min Soo sebagai Ahn Oh Joo.
Dalam perburuan rating drama akhir pekan, Lawless Lawyer bersaing ketat dengan drama baru SBS, Secret Mother. Menayangkan empat episode langsung di penayangannya perdananya pada 12 Mei lalu, Secret Mother mendapat rating yang tak kalah bagus dari Lawless Lawyer.
Dua episode pertama Secret Mother mendapatkan rating 4,8 dan 6,5 persen. Sementara dua episode terakhirnya membukukan 6.5 persen dan 7,8 persen. Angka tersebut hampir sama dengan rating awal The Good Witch, drama yang slotnya digantikan oleh Secret Mother.
Baca Juga: Mantan Anggota Crayon Pop, Ellin Ungkap Mirisnya Sistem Gaji Anggota Girlband
Secret Mother memulai cerita awal dengan memprlihatkan adegan pembunuhan misterius. Adegan langsung memperlihatkan hubungan mencurigakan antara Kim Yoon Jin (Song Yoon Ah) dengan seorang ibu pengganti, Kim Eun Young (Kim So Yeon). Cerita berkembang saat Kim Eun Young ditemukan meninggal dunia.
(LID)