Dia menyempurnakan penampilannya dengan beberapa rantai emas dan potongan rambut cepak yang diputihkan. Tampil nyentrik dirinya terus membawa plakat emas tersebut selama acara, dari red carpet hingga berpose dari sorot kamera.
Untuk diketahui, menjadi aksesoris dalam gayanya di Met Gala 2018. Lagu Icon milik rapper kelahiran 8 Juli 1998 tersebut merupakan salah satu lagu dari album debutnya bertajuk 'Syre: A Beautiful Confusion'.
Dipublish pertama kali di Youtube pada 17 November 2017, music video Icon mampu mendulang 71 Juta penonton lebih. Album ‘Syre: A Beutiful Confusion’ miliknya itu berisi total 17 lagu.
Kemudian, selain diisi lagu baru, album penuh tersebut juga menampilkan lagu Smith yang telah dirilis sebelumnya yatu Batman, Watch Me, dan Falcon.
Anak dari pasangan Will Smith dan Jada Pinkett ini memang kerap tampil berbeda dan nyentrik di berbagai kesempatan. Pada Mei 2014, dirinya mengenakan setelan Batman pada pernikahan Kim Kadarshian dan Kanye West.