JAKARTA - Seiring meledaknya film Dilan 1990 di pasaran, identitas asli para tokohnya jadi buruan masyarakat. Tentunya, hal ini tak terkecuali Milea Adnan, tokoh wanita utama yang diperankan oleh Vanesha Prescilla yang lambat laun termakan ucapan manis tokoh Dilan yang diperankan Iqbaal Ramadhan.
Netizen pun memburu identitas asli Milea yang dikabarkan terinspirasi dari orang asli. Di tengah pencarian mereka, muncul pengguna Twitter bernama @MileaAdnan, yang tak neko-neko menyamakan diri dengan sang Milea di film. Nama yang ia usung pun sesuai dengan panggilan Milea di film, yaitu 'Lia'.
Terkaan netizen tentang sosok asli Milea memang sudah beberapa kali muncul, namun tidak pernah benar-benar dikonfirmasi oleh Pidi Baiq (penulis asli novel Dilan) maupun pihak kru film. Tidak ada pula sosok yang pernah menyebutkan diri sebagai Milea di muka publik, sehingga masih banyak yang berusaha mengungkap sosok di balik wanita asal Jakarta yang pindah ke Bandung tersebut.
Tak hanya itu, akun @MileaAdnan kali ini diduga berat sebagai Milea asli. Pasalnya, ia pernah berbalas tweet dengan Pidi Baiq, dan perbincangan keduanya bernada hangat. "Mintaaaaa!!!" tulis akun tersebut, membalas tweet Pidi Baiq pada 2016.
Baca Juga: Nikita Mirzani Rela Batal Foto untuk Majalah Playboy Demi Pacar
Baca Juga: Nikita Mirzani Buka Suara Soal Dugaan Panu di Punggung Pacar
"He he he jauh," balas Pidi Baiq.
Sayangnya, akun Twitter tersebut sudah tidak aktif sejak lama. Tweet terakhir akun itu tercatat pada 2016, namun sempat mengunggah beberapa foto orang yang sama. Foto-foto tersebut pun berisi kenangan Milea pada masa bersama Dilan, lengkap dengan caption seperti "ke sekolah pakai jaket jeans punyanya panglima tempur".
"Waktu saat kuliah..masa-masa jauh dari Dilan..masa-masa beratnya nanggung rindu dalam hati," tulisnya lagi, lengkap dengan emoticon sedih.
Seperti gosip-gosip sebelumnya, hal ini belum dikonfirmasi Pidi Baiq maupun kru film Dilan 1990.
(ade)