Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Lewat Thorn & Roses di LAFFestival 2018, Kerinduan Ngeband Jevin Julian Terobati

Miftahul Khoiriyah , Jurnalis-Selasa, 06 Februari 2018 |19:43 WIB
Lewat Thorn & Roses di LAFFestival 2018, Kerinduan Ngeband Jevin Julian Terobati
Rinni dan Jevin (Foto: Instagram)
A
A
A

JAKARTA - Thorn & Roses (Jevin Julian x Random Brothers feat. Neonomora, RamenGvrl, dan Andini) dipastikan hadir sebagai salah satu pengisi acara Love and Fabulous Festival atau LAFFestival yang akan digelar pada 10 Februari 2018 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat.

Proyek ini dianggap sebagai salah satu ruang Jevin Julian untuk mencoba hal baru dengan formula yang berbeda dari sebelumnya. Terlebih kerinduan suami Rinni Wulandari tersebut untuk manggung sebagai anak band terobati, seperti yang disampaikan kepada Okezone usai menyelesaikan latihan terakhir.

"Ini excited banget karena pertama kali bikin proyek kaya gini bisa ngeband juga gue sudah kangen ngeband. Sudah lama enggak ngeband dan ada proyek ini senang banget jadinya," paparnya pada Selasa (6/2/2018).

(Baca Juga: Paramore Tampil dengan Gaya '80-an di Video Klip Baru)

(Baca Juga: Psychokinesis Jadi Jawara Baru Box Office Korea)

"Sudah lama banget ya (enggak ngeband). Terakhir ngeband itu yang serius dan bikin band beneran itu di tahun 2009, 2010 ya sudah lama banget," imbuh Jevin.

Akan ada sembilan lagu dalam satu jam yang dibawakan Thorn & Roses di panggung LAFFestival nanti. Jevin bersama Random Brothers feat. Neonomora, RamenGvrl, dan Andini berharap kerja keras dan latihan yang dilakukan sampai hari ini, Selasa (6/2/2018) di Studio Latihan Vicky Sianipar, Jakarta Selatan bisa membuahkan hasil yang baik.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement