Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Tenangkan Key & Ibu Jonghyun di Pemakaman, Onew 'SHINee' Buat Publik Terharu

Lidya Hidayati , Jurnalis-Kamis, 21 Desember 2017 |13:45 WIB
Tenangkan Key & Ibu Jonghyun di Pemakaman, Onew 'SHINee' Buat Publik Terharu
Onew dan Key saat Proses Pemakaman Jonghyun (Foto: Sport Hankook)
A
A
A

SEOUL – Onew membuat publik terharu di tengah prosesi pemakaman Jonghyun. Ketika Onew termasuk salah satu orang yang paling sedih dengan kepergian Jonghyun, tapi idol 28 tahun itu tetap berusaha tegar untuk orang-orang di sekitarnya.

Sikap tegar Onew itulah yang membuat publik kagum dan terharu. Selama proses pemakaman, pemilik nama asli Lee Jinki itu terlihat menenangkan orang-orang yang terpukul karena kepergian Jonghyun.

Baca Juga: Titik Hijau di Langit Jepang Iringi Pemakaman Jonghyun 'SHINee'

Kejadian penuh haru itu terpampang ketika peti jenazah yang berisi Jonghyun dimasukkan ke dalam mobil. Sesaat setelah peti dimasukkan ke mobil, Onew terlihat menggenggam erat tangan Key yang ada di belakangnya.

Saat Key meletakkan kepalanya di bahu Onew, pelantun In Your Eyes tersebut langsung membalikkan badan dan memeluknya. Terlihat jika idol kelahiran 14 Desember 1989 tersebut membisikkan kata-kata ke telinga member-nya di SHINee tersebut.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement