Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Terungkap, Nafa Urbach dan Zack Lee Sering Bertengkar Sejak Anak Masih di Kandungan

Vania Ika Aldida , Jurnalis-Senin, 23 Oktober 2017 |14:57 WIB
Terungkap, Nafa Urbach dan Zack Lee Sering Bertengkar Sejak Anak Masih di Kandungan
Nafa Urbach (Foto: Instagram)
A
A
A

JAKARTA - Fakta baru muncul usai putusan persidangan perceraian antara Nafa Urbach dan Zack Lee dibacakan. Hakim Ketua, Mary Taat Anggarasih membeberkan pernyataan saksi, Tedi Triyono dalam sidang terbuka, bahwa sejak Nafa Urbach mengandung Mikhaela, sang suami sering kali pulang larut malam, dan bahkan tidak pulang.

- Baca Juga: Sibuk Syuting, Nafa Urbach Terlambat Hadiri Sidang Vonis Cerai

Jarangnya Zack Lee berada di rumah ternyata didasari alasan bahwa dirinya sibuk syuting. Bahkan hal tersebut membuat percekcokan antara keduanya sering kali terjadi.

"Sejak penggugat mengandung anak pertama, tergugat sudah sering pulang malam dengan alasan sibuk sebagai artis dan syuting. Bahkan penggugat tidak pulang," ujar Mery Taat Anggarasih, selaku Hakim Ketua dalam persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (23/10/2017).

"Hal tersebut membuat penggugat dan tergugat bertengkar," sambungnya.

Tak hanya itu, saksi juga dinyatakan sempat mendengar pertengkaran antara kedua orangtua dari Mikhaela Lee Jowono tersebut. Bahkan pertengkaran dinyatakan semakin sering terjadi ketika foto Zack Lee dengan perempuan lain tersebar di media sosial.

"Saksi pernah mengetahui penggugat dan tergugat bertengkar meski pertengkaran terjadi di dalam kamar," terang Hakim Ketua.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement