Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

FRIDAY K-POP: Daebak! Lee Byung Hun Capai Kesepakatan Kerja Sama dengan Sony Pictures

Lidya Hidayati , Jurnalis-Jum'at, 13 Oktober 2017 |14:00 WIB
FRIDAY K-POP: <i>Daebak!</i> Lee Byung Hun Capai Kesepakatan Kerja Sama dengan Sony Pictures
Lee Byung Hun (Foto: Soompi)
A
A
A

SEOUL – Lee Byung Hun siap membawa industri hiburan Korea untuk makin dikenal di ranah Hollywood. Salah satu caranya adalah lewat kerja sama yang dicapainya dengan Sony Pictures Television International Production.

(Baca Juga: Blakblakan, Chris Hemsworth Kasih Garansi Bahwa Thor: Ragnarok Bakal Menyenangkan Penonton)

(Baca Juga: Pacific Rim Ingin Ciptakan Dunia Filmnya Sendiri)

Lewat agensi yang didirikannya, BH Entertainment, Lee Byung Hun berhasil melakukan kesepakat kerja sama dengan Sony Pictures Television. Lewat kerja sama itu, diharapkan akan ada lebih banyak adaptasi, remake, dan acara asli dari Korea dan Amerika untuk pasar kedua negara.

“Bersama Sony, kami menantikan pembuatan proyek inovatif yang akan memperjauh pertukaran kreativitas yang tak hanya untuk penulis, skenario, dan produser bertalenta tapi juga bertindak sebagai platform untuk para artis untuk mampu bekerja di level global,” ujar Lee Byung Hun seperti dilansir Variety, Jumat (13/10/2017).

Pihak Sony Pictures Television yang diwakili oleh sang presiden baru, Wayne Garvie mengatakan jika timnya tertarik pada drama-drama Korea Selatan. Menurut Garvie, drama Korea Selatan memiliki nilai jual tinggi di pasar global yang dianggapnya akan menjadi keuntungan bagi tim Sony.

“Ketertarikan tim Sony International Production terhadap drama Korea Selatan makin meningkat. Mengingat kualitas konten yang diproduksi di Korea Selatan, industri di sana telah menunjukkan diri mereka sebagai kreator yang inovatif untuk konten-konten bagus dengan target global,” tutur Garvie.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement