Gayung bersambut, ajakan balasan pelantun Mosi Tidak Percaya tersebut mendapat sambutan positif. Orkestra beranggotakan delapan orang tersebut mengaku bahagia bisa ikut serta dalam gelaran panggung internasional ini.
BACA JUGA: Tampil Enerjik, Mew Suguhi Penonton di Bali dengan Single Specials
"Senang sekali diajak Efek Rumah Kaca. Apalagi kali ini skalanya lebih besar," imbuh Johanes Mario, Conductor dari Cognatio Orkest.
Dalam Soundrenaline 2017, Efek Rumah Kaca menyanyikan sekitar 9 lagu. Mulai dari Hijau, Kau dan Aku, Hujan Jangan Marah, Biru, Mosi Tidak Percaya, Putih, Di Udara, Desember dan Sebelah Mata.
(FHM)