JAKARTA - Tengah berada di puncak karir sebagai seorang aktor, membuat Reza Rahadian telah memikirkan investasi jika suatu saat nanti dirinya tak bekerja. Pemain film My Stupid Boss tersebut bahkan sudah memikirkan investasi untuk ibu dan adiknya.
Pria 30 tahun tersebut telah menyiapkan investasi untuk menjamin pendidikan adik laki-lakinya setinggi mungkin. Sehingga, ketika dirinya tak bisa bekerja lagi, maka adiknya itu bisa menjadi penggantinya sebagai kepala keluarga.
(Baca Juga: Didatangi Petugas Pajak, Pihak Syahrini Mendadak Ngaku Tak Punya Mobil Mewah)
"Kalau omongin investasi, adik saya masih sekolah kelas 2 SMA dan ibu saya sudah tidak bekerja. Jadi automatically saya jadi kepala rumah tangga. Jadi saya mikirin startegi dan saya harus bekerja keras untuk bekerja. Saya harus mikirin gimana caranya kalau suatu saat nanti saya tidak bekerja lagi," ungkap Reza saat ditemui di XXI Lounge Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (23//8/2017).
"Investasi pendidikan untuk adik saya untuk memastikan dia selesai kuliah. Jadi apapun yang terjadi dgn saya ketika saya misalnya tidak bekerja lagi dan tidak bisa back up, ada yang menjamin sampai dia kuliah atau sampai tingkat pendidikan yang dia inginkan," paparnya.
Selain itu, untuk ibundanya, pemain film Rudy Habibie ini menyiapkan investasi untuk kesehatan ibunya. Sehingga jika jatuh sakit tak membuatnya bingung untuk membayarnya.
"Kalau ibu saya, kesehatan. Ibu saya jangan sampai masuk rumah sakit dan bingung bayarnya gimana," tambah Reza.
(Baca Juga: Terungkap! Kisah Sukses Reza Rahadian dan Beberapa Hal yang Memengaruhi Hidupnya)
Sedangkan untuk dirinya sendiri, Reza memiliki investasi jiwa, kesehatan, dan tabungan jangka panjang. Selain itu, ia juga memiliki beberapa investasi di bidang properti, namun dirinya tak ingin memberitahu secara detail.
Baginya, yang terpenting dari semua investasinya tersebut sudah ia laporkan ke Ditrektorat Jenderal (Ditjen) Pajak dan sudah masuk ke dalam amnesty.
"Kalau saya investasi macam-macam. Ada jiwa, kesejatan, ada dalam bentuk tabungan jangka panjang. Terus ada investasi yang saya enggak mau share. Properti ada beberapa deh, dan semua sudah dilaporin ke Ditjen Pajak kok, sudah amnesty juga," tutupnya.
(Baca Juga: Disebut Tunggak Pajak Mobil, Tukul Arwana: Amit-Amit Jabang Bayi)
(fid)