Pemain Gara-Gara Duyung ini pun memastikan persahabatannya dengan mendiang Jupe tidak akan pernah lekang oleh waktu meskipun beda dunia. Tak lupa, Ruben pun meminta maaf apabila pernah memiliki salah-salah kata kepada almarhumah di semasa hidupnya.
"Sekarang dunia kita memang beda, tapi persahabatan kita selalu gua taruh di hati yang paling dalam. Biasa lo kalau gua nangis kayak gini, lo selalu bilang "jangan nangis Ruben please demi gua, gimana kalau enggak ada gua lo harus bisa lebih kuat lagi" eh sekarang bener-bener enggak ada beneran," jelas Ruben.
"Dan tahun pertama ultah lo kita engak bersama, Jupe sayang maafin gua jika ada kekurangan selama menemani lo sakit," tambahnya.
Sementara itu, Jupe sendiri wafat pada 10 Juni 2017 di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo akibat menderita penyakit kanker serviks stadium empat. Oleh karena itu, sebulan lebih ditinggalkan sang sahabat, Ruben berharap dapat berjumpa dengan Jupe di dalam mimpi.
"Please dateng dimimpi dong, kangennnnnn banget banget, HBD sayang dan istirahatlah dalam tidur panjang mu sahabat ðŸ˜ðŸ˜," tutup Ruben.
(edh)