JAKARTA - Syahrini tak bisa menahan kebahagiaannya ketika bertemu dengan artis internasional seperti Kim Kardashian. Tak ayal momen tersebut diabadikan Syahrini lewat foto akun Instagram pribadinya @princessyahrini belum lama ini.
Dalam foto yang diposting oleh pelantun Sesuatu itu, terlihat dirinya memakai pakaian hitam yang juga senada dengan warna topinya, sedangkan Kim Kardashian nampak memakai kaos singlet putih lengkap dengan kacamata hitam yang dikenakannya. Kesan elegan pun, terlihat dari tampilan mereka berdua. Tak sampai disitu, kebahagiaan Syahrini juga terlihat dalam caption yang ditulisnya yakni bertemu dengan Kim Kardashian.
"Another One From Yesterday With This Girl-Crush @kimkardashian #KeepingUpWithThisLife !!! ••• -----////----- #PrincesSyahrini #KimKardashian #ILoveYouAllah #MuslimGirl #Japan_Tokyo_11Juni2017," tulis Syahrini.
Rupanya pertemuan Syahrini dan Kim Kardashian itu terjadi di Jepang tepatnya di Kota Shibuya. Tak diketahui secara pasti kedatangan Syahrini ke sana.
Di sisi lain netizen yang melihat postingan Syahrini itu, lantas mengundang komentar. Tak sedikit para netizen yang dibuat kaget dengan foto itu. Adapula netizen yang seolah tak percaya dengan foto tersebut.