Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Suzy 'miss A' Syuting Video Klip Debut Solo

Lidya Hidayati , Jurnalis-Kamis, 01 Desember 2016 |16:17 WIB
Suzy 'miss A' Syuting Video Klip Debut Solo
Suzy Miss A (Foto: Allkpop)
A
A
A

SEOUL – Rumor terkait rencana debut solo Suzy kembali beredar. Kali ini, visual miss A itu dikabarkan tengah melakukan syuting video klip untuk single debut solonya. Benarkah?

Seorang sumber yang merupakan orang dalam JYP Entertainment membeberkan jika Suzy telah syuting video klip untuk debut solonya di Hong Kong. Syuting vidoe klip dilakukan setelah dia menghadiri acara promosi perhiasan yang mengontraknya sebagai model.

Suzy pergi ke Hong Kong pada 25 November. Yang diumumkan adalah dia ke sana untuk menghadiri acara promosi merk perhiasan yang mengontraknya sebagai model, tapi dia juga syuting video klip baru dan pemotretan untuk album solonya,” tutur sumber tersebut dilansir Allkpop.

Menurut sumber, Suzy saat ini hanya fokus pada penggarapan album debutnya. Demi kesuksesan debut solonya, kekasih Lee Min Ho ini mempersiapkan semuanya secara detail, termasuk lagu dan pakaiannya.

Suzy saat ini hanya fokus di albumnya dengan tujuan merilisnya akhir Desember atau awal tahun depan. Karena ini adalah album solo pertamanya, dia memberikan perhatian yang sangat detail untuk tiap lagu dan pakaiannya,” sambung sumber.

Terkait bocornya informasi tersebut, JYP Entertainment tak memberikan respon apapun. Terakhir kali, JYP hanya mengatakan rencana debut solo Suzy memang sedang dibahas, tapi belum ada detail lainnya.

(edh)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement