Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Instagram Seleb

FOTO: Lee Joon Gi Rayakan Sejuta Followers Instagram

Lidya Hidayati , Jurnalis-Kamis, 06 Oktober 2016 |15:42 WIB
FOTO: Lee Joon Gi Rayakan Sejuta <i>Followers</i> Instagram
Lee Joon Gi (Foto: Soompi)
A
A
A

SEOUL – Instagram Lee Joon Gi akhirnya tembus satu juta followers minggu ini. Sebagai bentuk perayaan, Joon Gi mengunggah fotonya bersama para pemain Scarlet Heart yang tengah dibintanginya saat ini.

Dalam foto, semua pangeran Scarlet Heart berkumpul dan tersenyum ke arah kamera Joon Gi. Jika dilihat dari set-nya, foto itu diambil saat mereka syuting adegan pernikahan Wang Eun (Baekhyun) dan Park Soon Deok (Z.Hera).

💫💥1M 💥💫Thanks & Love ! 😘💓

A photo posted by 배우 이준기 a.k.a Actor JG !李準基 (@actor_jg) on

1 juta. Thanks & Love,” tulis Joon Gi singkat.

Sayangnya, tak terlihat sosok IU dalam foto tersebut. Pemeran karakter Hae Soo itu sendiri memang tidak muncul dalam adegan pernikahan Wang Eun dan Park Soon Deok yang sudah ditayangkan beberapa minggu lalu.

Popularitas Instagram Joon Gi melonjak pesat setelah drama Scarlet Heart tayang akhir Agustus 2016. Dalam kurun waktu hampir dua bulan, lebih dari 600 ribu akun menjadi followers pemeran karakter Wang So itu.

“Alasan Lee Joon Gi menggunakan media sosial adalah hanya untuk berkomunikasi dengan fansnya. Dia paling menikmati saat-saat bersama fansnya. Kami mencoba menciptakan kesempatan baginya menghabiskan waktu dengan fans seperti yang dia minta,” tutur agensi seperti dilansir Soompi.

(aln)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement